PERGAULAN BEBAS REMAJA SAAT INI

Siswi SMA Dipergoki Warga Melahirkan Bayi di Kebun di Karawaci

Jakarta – Warga Kelurahan Cimone Jaya, Kecamatan Karawaci, Kota Tangerang, siang tadi dihebohkan dengan adanya temuan seorang siswi SMA yang melahirkan di sebuah kebun di pinggir jalan. Siswi tersebut melahirkan seorang bayi berjenis kelamin laki-laki.

Kapolsek Karawaci Kompol Jony Panjaitan saat dikonfirmasi membenarkan adanya peristiwa tersebut.

“Iya itu tadi di depan kelurahan, di pinggir jalan. Ibunya sama bayinya sudah dibawa ke RS Melati,” ujar Jony kepada detikcom, Rabu (26/11/2014).

Jony belum bisa memastikan apakah remaja tersebut melahirkan di situ untuk selanjutnya membuang bayinya di lokasi atau tidak. Sebab, pihak kepolisian sendiri belum bisa memintai keterangan siswi tersebut.

“Ya belum, kan orang baru melahirkan. Tunggu dia sembuh dulu,” kata Jony.

Jony mengatakan, pihaknya akan menindaklanjuti peristiwa tersebut dengan meminta keterangan siswi tersebut untuk pendalaman lebih lanjut.

Sementara saat ditanyakan apakah pihaknya telah menghubungi orangtua siswi tersebut, Jony menjawab “Enggak perlu itu, orang dia enggak melaporkan. Kecuali ada tindak pidananya,”.

Informasi yang dikumpulkan, siswi tersebut diketahui melahirkan bayi di kebun warga di pinggir Jl Untung Suropati RT 4/7 Kelurahan Cimone Jaya, Kecamatan Karawaci, Kota Tangerang sekitar pukul 12.00 WIB. Peristiwa ini diketahui oleh salah satu warga bernama Halimah yang hendak ke warung, melihat siswi tersebut berboncengan motor bersama teman wanitanya.

Saat itu, Halimah menduga siswi tersebut hendak buang air kecil. Sekembalinya dari warung, ia lalu mendengar suara tangisan bayi dan langsung menghampiri siswi tadi.

Saat ditemukan, siswi tersebut sudah melahirkan bayi. Seragam SMA yang dikenakan remaja tersebut berlumuran darah. Dan saat ditemukan, sang bayi belum dipotong tali pusarnya.

Halimah kemudian memberitahu warga yang langsung membawanya ke RS Melati untuk mendapatkan perawatan.

(ndr/mad)

Sumber : http://news.detik.com/berita/2760256/siswi-sma-dipergoki-warga-melahirkan-bayi-di-kebun-di-karawaci

Analisis :

Pergaulan remaja saat ini memang sangatlah berbeda dengan remaja pada dahulu kala. Globalisasi dan Modernisasi membawa efek positif maupun negatif terhadap remaja di Indonesia. Pergaulan remaja yang cenderung kebarat-baratan, bebas, ditambah lagi sosial media yang sudah hampir tiada penyaringan dari setiap postingannya.Seks Bebas pun seakan sudah menjadi rahasia umum.

Pergaulan bebas dikalangan remaja ini memicu seks bebas, bahkan menurut penelitian lebih dari 50% remaja siswi SMP di Indonesia sudah tidak perawan lagi. Hal ini salah satunya disebabkan oleh pacaran di kalangan ABG yang sudah tidak terlihat batasannya. berseragam sekolah namun berperilaku layaknya suami-istri di hadapan umum.

Kurangnya pendidikan seks, serta penanaman moral terhadap anak-anak juga menjadi penyebab utama dari pergaulan bebas ini. ditambah lagi tayangan televisi yang sangat tidak mendidik, bayangkan saja, jarang sekali kita melihat tontonan khusus anak-anak dan memang diperuntukkan untuk anak-anak. kini tayangan tv di Indonesia didominasi oleh sinetron kisah percintaan remaja di sekolah, di rumah, sedang main, seakan-akan mendoktrin remaja Indonesia untuk melakukan hal tersebut. Ini sudah tentu merusak pemikiran anak-anak muda.

khususnya remaja wanita yang sudah pernah melakukan seks bebas, dampaknya akan sangat terlihat, dan tindakan yang diambil pun sangat miris, yaitu melahirkan dan merawat anak tersebut, atau membunuhnya. Astagfirullaah. untuk menjadi seorang ibu dalam keadaan masih belia, harus putus sekolah, beruntung laki-laki nya mau tanggung jawab, kalo tidak, mengurus anak sendiri, dan merepotkan orang tua.

Dalam mendidik anak, hendaknya orangtua menanamkan nilai-nilai moral dan agama sedari usia dini, agar ketika beranjak remaja, anak-anak dapat membedakan yang baik dan yang buruk, sehingga dapat memilih llingkungan yang baik. karena Lingkungan sangat berpengaruh terhadap pembentukan karakter, sifat, kebiasaan, kesukaan, dan pola fikir suatu Individu.

-MaulidKh-

Leave a comment